Bagi anda yang akan melamar CPNS di tahun 2024 ini, kemungkinan besar tahapan seleksi akan lebih ketat dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.
Untuk memahami hal ini, mari kita telaah perbandingan nilai SKD dari tahun ke tahun. Serta apakah soal SKD nya akan lebih sulit?
Langsung saja yuk simak artikel nya sampai selesai.
Formasi Khusus Ibu Kota Nusantara
Sebagaimana kita tahu, khusus di tahun ini, rekrutmen akan fokus pada CPNS formasi di ibukota Nusantara. Dengan tujuan untuk mendapatkan talenta terbaik.
Namun, bagaimana cara pemerintah mendapatkan talenta terbaik tersebut?
Untuk mendapatkan talenta terbaik rencananya akan dilakukan dengan menyaring pelamar CPNS dengan lebih ketat.
Namun saat ini belum jelas bagaimana cara penyaringan tersebut.
Apakah melalui peningkatan nilai ambang batas tes SKD, atau soal-soal SKD nya akan lebih sulit, atau kombinasi keduanya. Hal tersebut masih menjadi tanda tanya.
Nah untuk memperkirakan kemungkinan nilai SKD CPNS 2024, mari kita tinjau tren nilai SKD dari tahun ke tahun.
Nilai Ambang Batas SKD CPNS Dari Tahun ke Tahun

Bagi yang belum tahu, tes CAT untuk CPNS pertama kali dilaksanakan pada tahun 2017. Dengan nilai TWK 75, TIU 80, dan TKP 143, yang menghasilkan nilai kumulatif 298.
Apa Itu Nilai Ambang Batas SKD CPNS?
Pada tes CASN, baik itu CPNS maupun PPPK. Nilai kumulatif atau Nilai Ambang Batas (NAB) adalah nilai minimal yang harus dilewati oleh seluruh peserta tes untuk dianggap lulus tes SKD. Sehingga nilai tersebut dapat di rangkingkan dengan peserta tes lainnnys.
Namun bukan saja nilai NAB kumulatif nya ya yang harus dilalui tetapi pada sub tes TWK, TIU dan TKP juga NAB nya harus dilalui juga.
Misal, kalau nilai kumulatif nya tinggi tapi pada tes TWK nya tidak melewati NAB. Artinya peserta tes tidak dapat lulus tes SKD juga.
Oke kita kembali lagi ke tabel , selanjutnya meskipun nilai kumulatif pada 2018 tetap sama, tingkat kesulitan soal meningkat, sehingga mengakibatkan penurunan NAB pada 2019 menjadi 271.
Selanjutnya, pada 2021, nilai kumulatif kembali meningkat menjadi 301, dan pada 2023 mencapai 311.
BACA JUGA:
- Apa Itu CPNS Fresh Graduate 2024?
- Apa Itu Pelamar Non ASN?
- Perbedaan Instansi Pusat & Daerah Pada CPNS 2024
Dengan tren kenaikan ini, dapat diasumsikan bahwa NAB pada 2024 bisa jadi mencapai 321.
Kenaikan nya mungkin hanya 10 poin dibandingkan tahun 2023, namun hal ini akan berdampak besar pada persentase kelulusan secara nasional loh.
Cara Agar Mendapatkan Nilai SKD Terbaik
Nah untuk berhasil melewati seleksi ini, penting untuk tidak hanya memenuhi NAB tetapi juga meraih nilai terbaik untuk lolos ke fase perangkingan.

Untuk itu anda bisa mempersiapkan diri sejak dini melalui paket SKD VVIP CPNS pada batch dua ini, yang mencakup soal, jawaban, pembahasan, dan bimbingan dari mentor berpengalaman.
Dan bagi 100 pendaftar pertama, ada kesempatan mendapatkan harga spesial dengan menggunakan kode IRFANHIK.
Oleh karena itu langsung saja kunjungi bisaCPNS.com. Serta jangan lewatkan kesempatan ini untuk mempersiapkan diri menuju kesuksesan di CPNS 2024.



Leave a Reply